Saat ini ada dua kategori (model) Ma'had al-Jami'ah
yang tengah dikembangkan di jenjang pendidikan tinggi, pertama Ma'had
al-Jami'ah sebagai alternatif lembaga pendidikan tinggi Islam formal (Ma'had
Aly) dan yang kedua Ma'had al-Jami'ah sebagai lembaga pendidikan yang bersifat
komplementer. Ma'had al-Jami'ah yang berada di perguruan tinggi, adalah lembaga
komplementer/ penunjang, karenanya lembaga ini tidak menyediakan legalitas
ijazah ataupun gelar lainnya, namun sebagai sebuah lembaga yang diakui
keberaannya, maka diperlukan sertifikat yang mengikat sebagai salah satu unsur
yang terkait dengan institusi, Sertifikat Ma’had Jami’ah Al Fithrah merupakan
syarat mutlak bagi mahasiswa mendapatkan ijazah formal Sekolah Tinggi Agama
Islam (STAI) Al Fithrah sebagai lembaga formal yang menaunginya.
Ma’had al-Jami’ah Al Fithrah Surabaya merupakan
pengembangan dari program STAI Al Fithrah yang telah berjalan sejak tahun 2008
dan Ma’had Aly Al fithrah yang disahkan sebagai lembaga formal perguruan tinggi
oleh Kementerian Agama pada tahun 2015, kemudian pada tahun ini mulai terbentuk
Ma’had Jamiah al Fithrah, yang tidak mengalami perubahan orientasi yakni
menyiapkan mahasiswa/i STAI Al Fithrah yang memiliki kemampuan membaca,
mempelajari dan memperdalam ilmu ke-Islaman secara umum dengan baik dan benar,
memiliki keterampilan keagamaan, dan berakhlak mulia.
Ma'had al-Jami'ah Al Fithrah
Surabaya merupakan sebuah lembaga pendidikan komplementer di bawah naungan
Pondok Pesantren Assalafi Al Fithrah Surabaya yang dimaksudkan untuk menunjang
program Kampus dalam rangka pembentukan mahasiswa berkepribadian
yang islami dan ilmiah. Unit ini merupakan unit yang terintegrasi ke dalam struktur dan tata kelola STAI Al
Fithrah yang bertugas memberikan layanan
hunian (Asrama) bagi mahasiswa dalam upaya mendorong serta menumbuhkembangkan
iklim berprestasi, berilmu dan bertakwa serta berjiwa
kebersamaan yang tinggi.
Secara operasional, Ma'had
al-Jami'ah Al Fithrah berfungsi sebagai sarana tempat tinggal
(Asrama) selama 3 tahun (6 Semester) yang berperan dalam kegiatan pembentukan
kepribadian salafussholih dan fokus pada
pengayaan kajian kutub turats bagi mahasiswa/i baru selama masa studi STAI Al Fithrah.
Berangkat dari sini untuk lebih meningkatkan kualitas dan menguatkan keberadaan Ma’had
al-Jami’ah Al Fithrah dirasa perlu pada tahun 2018 ini Pondok Pesantren Assalafi
Al Fithrah Surabaya mengajukan ijin
operasional Ma’had al-Jami’ah Al Fithrah
ke Kementerian Agama Wilayah Jawa Timur.
0 komentar:
Posting Komentar